Erlangga For Kids Hadir Di Big Bad Wolf 2020

Erlangga For Kids adalah salah satu imprint dari penerbit elangga yang menerbitkan hampir semua kategori yang diperlukan bagi perkembangan anak, dari buku TK, referensi, aktivitas, cerita, hingga novelity. Menimbulkan kebiasaan membaca untuk anak sangat penting bagi perkembangannya. Dengan membaca, anak jadi terbiasa untuk merasakan dan melihat keberadaan buku selain mendengarkan cerita di dalamnya. Kebiasaan ini juga yang kemudian akan membuat anak menjadi senang membaca.

Erlangga for kids akan hadir di Big Bad Wolf 2020, dengan menyediakan buku anak yang informatif dan menarik. Selain menyediakan buku, akan ada acara “Read a Story” dimana acara ini berisikan tentang membacakan cerita anak dari buku Erlangga For Kids yang akan dibawakan oleh kak Kanya dan Kak Zack pada tanggal 7 Maret pukul 13.00 dan dibawakan oleh kak Tania pada tanggal 14 Maret 2020 pukul 13.00.

Untuk para orang tua mulailah biasakan anak untuk membaca buku sejak dini dan jangan lupa kunjungi pameran Big Bad Wolf 2020 pada tanggal 6-16 Maret 2020 khususnya stan Erlangga For Kids di Ice BSD hall 6-10, Tangerang Selatan. Pameran ini dapat dinikmati selama 24 jam dan tidak dipungut biaya untuk masuk gedung. Selain itu, pameran ini juga menyedikan diskon mulai dari 60-80%.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *