Bukan rahasia lagi kalau ikan dikenal memiliki sumber protein yang tinggi bagi tubuh manusia. Khususnya bagi anak-anak.
Meski begitu, penduduk Indonesia masih tergolong rendah dalam mengonsumsi ikan. Padahal menurut data yang diperoleh dari Kementrian Kelautan dan Perikanan, manfaat mengonsumsi ikan sangat banyak sekali, khususnya teruntuk anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.
Masih menurut data survey, masih banyak sekali penduduk Indonesia yang lebih memilih untuk mengonsumsi daging ayam sebagai sumber protein disbanding ikan. Padahal nutrisi dan protein dalam ikan sangat jauh lebih tinggi ketimbang daging ayam.
Bicara soal daging ikan, kami punya ulasan tentang fakta-fakta menarik soal manfaat mengonsumsi ikan. Penasaran? Simak dibawah ini.
- Meningkatkan Kecerdasaan
Kandungan nutrisi dan mineral pada ikan dapat membantu sel otak untuk berkembang dan bertumbuh. Hal ini tentunya akan dapat dirasakan jika anak rutin dalam mengkonsumsi ikan sebagai makanan setiap minggunya. Tidak harus setiap hari namun setidaknya seminggu 2 kali secara terus menerus untuk mendapatkan kandungan nutrisi dan mineral secara maksmal.
- Baik untuk Perkembangan Tulang Anak
Mengkonsumsi Ikan dapat membantu menjaga kekuatan tulang, karena pada ikan terdapat banyak kalsium, vitamin D dan juga fosfor. Selain baik bagi tulang, Ikan juga bagus bagi gigi. Kandungan Kalsium dan fosfor itu tadi banyak di temui di ikan sarden. Bahkan sirip ikan kakap sering kali digunakan sebagai makanan pelengkap bagi para penderita kelumpuhan ringan karena kandungan kalsiumnya.
- Menjaga Kesehatan Mata
Pola makan tinggi asam lemak omega-3 yang diperoleh dari ikan laut atau suplemen terbukti dapat membantu menjaga kesehatan mata. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang rutin mengonsumsi ikan laut atau suplemen omega-3 dengan dosis minimal 500 mg per hari, berisiko lebih rendah untuk terkena penyakit degenerasi makula dan kerusakan retina terkait diabetes.
- Meningkatkan Imunitas Tubuh
DHA juga telah dikaitkan dengan peningkatan kekebalan tubuh. Dalam sebuah studi, balita yang mengonsumsi susu formula yang diperkaya dengan minyak ikan, memiliki kadar protein lebih tinggi-yang menunjukkan fungsi kekebalan tubuhnya-dibanding balita yang minum susu formula atau susu sapi saja.
- Meningkatkan dan Memperbaiki Kualitas Tidur
Anak anak yang makan lebih banyak ikan secara rutin memiliki lebih sedikit gangguan saat tidur, hal ini menunjukan bahwa kualitas tidur anak akan menjadi lebih baik. Dengan kualitas tidur yang baik itu tersebut perkembangan anak semakin maksimal.
Agar anak lebih semangat dan menyukai ikan sebagai makanan favorit, ayo ajarkan pentingnya makan ikan dengan buku terbitan Erlangga For Kids, yang berjudul “BELAJAR KARAKTER: MIA & IKAN GORENG”. Dapatkan di toko buku terdekat atau belanja online di bukuerlangga.co.id. [Prayogo]