luar angkasa

Saatnya Mengenalkan Astronomi pada Anak

luar angkasa

Kesungguhan orang tua dalam menjaga momentum pertumbuhan golden age akan membuat potensi anak berkembang secara maksimal. Anak tidak hanya akan sehat secara fisik, melainkan juga akan memiliki talenta yang kuat, emosi yang terkendali, dan kecerdasan yang berkembang secara multidimensi. Di saat golden moment seperti inilah, anak juga harus dikenalkan dengan aktivitas-aktivitas yang mampu merangsang minatnya terhadap pengetahuan, sains, dan astronomi.

Astronomi, selama ini dikenal sebagai sesuatu yang menakutkan dan sulit untuk dipelajari, apalagi untuk anak usia dini. Kebanyakan orang tua masih beranggapan bahwa anak masih terlalu dini untuk mengenal sains, mengenal bumi, dan astronomi. Padahal, pengenalan soal ruang angkasa sejak dini kepada anak akan sangat bermanfaat untuk merangsang nalar dan imajinasi anak, merangsang anak untuk lebih peka dan peduli terhadap kemajuan teknologi, serta untuk mengenalkan anak pada kekuasaan Tuhan melalui berbagai ciptaannya, termasuk salah satunya adalah melalui sistem tata surya tersebut.

Untuk mengenalkan sekaligus mengajarkan anak tentang dunia luar angkasa atau astronomi, tugas utama kita sebagai orang tua adalah mengenalkannya dengan cara semenarik mungkin. Selain dengan mengajak anak langsung ke planetarium, Anda juga bisa mengenalkannya melalui buku-buku astronomi yang khusus diperuntukkan untuk anak usia dini.

Buku See Inside Alam Semesta adalah salah satu buku seri astronomi terbaru dari Penerbit Erlangga yang akan membantu anak untuk mengenal lebih jauh tentang dunia luar angkasa. Dilengkapi dengan gambar dan narasi yang mudah dipahami, orang tua akan lebih mudah untuk menjelaskan tentang tata surya dan bintang-bintang pada anak. Pada tahap ini, peran orang tua memang sangat diperlukan agar si anak bisa mendapat pengertian dan penjelasan yang benar terkait bumi, bulan, matahari, bintang, dan benda-benda luar angkasa lainnya.

Jadi, tunggu apalagi, Bunda. Yuk, segera dapatkan seri Buku See Inside Alam Semesta di toko buku terdekat, atau melalui www.bukuerlangga.com untuk pemesanan online.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *